Physical Address
304 North Cardinal St.
Dorchester Center, MA 02124
BLOG BERITA TERKINI
BLOG BERITA TERKINI
Lucinta Luna Ngaku Jahitannya Robek, Ini 8 Tips Perawatan Pasca-Operasi Plastik : Okezone Lifestyle
LUCINTA Luna memberikan kabar terkininya usai operasi plastik. Ia mengaku jahitan bekas operasinya sampai sobek gara-gara berjoget.
“Ratu kapok joget-joget lagi, leherku jadi sobek lagi jahitannya karena kemarin belum kering,” ujar Lucinta Luna di Instagram-nya.
Usai melakukan prosedur operasi plasti sebenarnya ada tips perawatan pasca-operasi plastik agar pasien pulih lebih cepat, dan kembali ke kehidupan normal.
Seperti dilansir dari The Zoe Report, berikut ini tips perawatan pasca-operasi plastik agar pasien segera pulih.
1. Ikuti instruksi dokter
Terdapat potensi efek samping setelah berakhirnya operasi. Oleh karena itu pasien wajib mengikuti semua instruksi dokter pasca-operasi. Pastikan untuk mengikuti petunjuk yang dokter berikan untuk pemulihan yang sehat. Jangan pernah ragu untuk mengajukan pertanyaan spesifik kepada ahli bedah plastik tentang proses pemulihan.
2. Siapkan sistem pendukung pasien
Selain membutuhkan bantuan setelah operasi, pasien juga membutuhkan seorang penjaga untuk mengantar pulang, juga merawat pasca-operasi. Sistem pendukung itu merupakan perawat pasien yang membantu aktivitas pasien seperti menyediakan makanan, menyuapi, bahkan mungkin mengantar ke toilet. Sebab pasca-operasi badan biasanya bengkak dan sakit.
3. Bersantai
Saat berusaha pulih dari operasi plastik, penting bagi pasien untuk membatasi aktivitas dan lebih banyak bersantai. Biarkan proses penyembuhan berlangsung. Jika mencoba cepat-cepat pemulihan mungkin malah bisa memakan waktu lebih lama. Coba isi hari dengan hal-hal menyenangkan seperti menonton film sambil bersantai.
BACA JUGA:Lucinta Luna Terus Melakukan Operasi Plastik, Ini Bahaya Sindrom Dismorfik
4. Pertahankan diet sehat
Karena aktivitas jadi terbatas, pasien mungkin sulit memasak untuk diri sendiri sementara waktu. Jadi usahakan sistem pendukung seperti kerabat, keluarga, atau perawat memasakkan makanan sehat untuk pasien.